KECAMATAN SULIKI

KABUPATEN LIMA PULUH KOTA

BLT Dana Desa Tahap I Nagari Kurai Berjalan Lancar

Admin
Selasa, 12 April 2022
552 Dibaca
...

Lima Puluh Kota - Suliki - Senin, 11 April Tahun 2022, Pemerintah Nagari Kurai menyerahkan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa Tahap I. Perhelatan tersebut diselenggarakan di kantor Wali Nagari Kurai. Sekitar kurang lebih 86 orang perwakilan Keluarga Penerima Manfaat (KPM) secara bertahap hadir di kantor Nagari.Wali Nagari Kurai tetap mengimbau kepada masyarakat agar tetap tertib dan tetap jaga prokes dalam pelaksanaan kegiatan ini.

Prosesi penyerahan tak berlangsung lama, karena sebelumnya aparat pemerintah Nagari Kurai telah menyampaikan semua persiapan dokumen yang harus dibawa oleh masyarakat sebagai syarat untuk menerima bantuan. Satu per satu masyarakat dipanggil sesuai urutan untuk menerima bantuan sekaligus berfoto sebagai bukti penyerahan yang akan menjadi bahan pertanggung jawaban pemerintah Nagari. Kegiatan ini juga di hadiri oleh camat suliki, Ali Sabri, S.Sos dan Kasi PMN Jaswir serta pendamping desa.

Camat Suliki Ali Sabri, S.Sos, menuturkan kepada masyarakat agar tetap menjaga situasi kondusif dan aman di Nagari Kurai "jangan sampai adanya bantuan justru membuat masyarakat saling bertentangan dan terjadi kecemburuan hingga menyebabkan perselisihan". Pemerintah Nagari Kurai telah melakukan upaya maksimal dalam proses pendataan agar bantuan ini tepat sasaran, dan benar-benar menyentuh lapisan masyarakat paling bawah. Namun begitu Camat Suliki juga mengingatkan kepada masyarakat bahwa, BLT-DD adalah bantuan yang anggarannya bersumber dari pos anggaran Dana Desa (DD) Nagari Kurai yang dialokasikan ulang dari kegiatan-kegiatan infrastruktur yang telah disepakati untuk ditunda pengerjaannya. Oleh karena itu Pemerintah Nagari Kurai berharap agar masyarakat dapat mengerti apabila pada tahun anggaran ini ada beberapa kegiatan pembangunan infrastruktur yang ditunda.

Pembagian BLT-DD selesai dengan kondusif. Pemerintah Nagari Kurai berharap agar bantuan ini bisa sedikit membantu kebutuhan masyarakat di saat Ramadhan ini, serta di tengah lonjakan harga kebutuhan pokok, seperti minyak goreng, BBM serta belum pulihnya ekonomi masyarakat akibat covid-19,.

Tim Redaksi Kecamatan Suliki/Rifki

Berita terkait
Jumat, 19 Mei 2023 425 Dibaca
Senin, 25 April 2022 488 Dibaca
share Bagikan berita
facebook Facebook
whatsapp Whatsapp
twitter Twitter
`

Feedback